Kediri, radarjatim.net – Industri kecantikan dan perawatan kulit di Kediri semakin berkembang dengan kehadiran Saine Skin Clinic, yang baru saja merayakan Grand Opening pada Minggu (27/4). Acara pembukaan tersebut turut dihadiri oleh berbagai tamu undangan dan sejumlah influencer yang memberikan warna dalam perayaan tersebut.
Saine Skin Clinic hadir dengan membawa konsep klinik modern yang mengutamakan kenyamanan maksimal, serta dilengkapi dengan peralatan perawatan tercanggih. Klinik ini berkomitmen untuk menjadi pilihan utama masyarakat Kediri yang ingin merawat kesehatan kulit dan kecantikan mereka.
Acara pembukaan klinik dimulai dengan pemotongan pita dan tumpeng, yang menandai resmi dibukanya Saine Skin Clinic. Dr. Fiemel Setya Amaydhea, Dipl. AAAM, selaku pemilik klinik, bersama suami, keluarga, dan rekan kerja hadir untuk meresmikan klinik ini. Setelah seremonial, tamu diundang untuk mengikuti tur klinik yang menampilkan berbagai fasilitas dan layanan unggulan.
Saine Skin Clinic mengedepankan konsep yang modern, nyaman, dan elegan. Klinik ini menawarkan berbagai perawatan kecantikan menggunakan teknologi mutakhir, termasuk layanan Dynamic Pulsed Light Vascular (DPL), yang menggunakan cahaya intens pulsa untuk mengatasi berbagai masalah kulit wajah, seperti kemerahan, pencerahan, dan kelembapan kulit.
Dalam kesempatan tersebut, dr. Fiemel juga mengadakan sesi talk show untuk menjelaskan keunggulan DPL, yang merupakan penyempurnaan dari teknologi Intense Pulsed Light (IPL) yang umum digunakan di klinik lain. “DPL adalah teknologi terbaru yang lebih efektif dalam mengatasi masalah kulit,” jelasnya.
Klinik yang berlokasi di Jalan Raya Mayor Bismo, Jongbiru, Kecamatan Gampengrejo, Kabupaten Kediri ini menawarkan berbagai layanan unggulan seperti facial premium, perawatan anti-aging, body contouring, hair removal, hingga program peremajaan kulit.
Selain itu, Saine Skin Clinic menekankan pentingnya konsultasi pribadi bagi setiap pasien, di mana analisis kondisi kulit dilakukan menggunakan alat diagnostik canggih sebelum memilih perawatan yang tepat.
Pada acara Grand Opening, Saine Skin Clinic memberikan berbagai promo spesial, seperti diskon hingga 75 persen, facial dengan harga hanya Rp 99 ribu, serta konsultasi gratis dan hadiah menarik lainnya. Antusiasme pengunjung terlihat jelas dengan banyaknya orang yang datang untuk mengikuti tur klinik dan sesi konsultasi gratis.(red.al)
Posting Komentar